Pesan Ibu Bupati Taput Ke Artis Clara Panggabean Saat “Desember Fair Old & New”

Tarutung, majalahspektrum.com – ADA pesan khusus dari isteri Bupati Tapanuli Utara (Taput), Satika Simamora, SE kepada artis Clara Panggabean saat mengisi acara “Desember Fair Old & New” di Tarutung, Kamis (2 Januari 2020). Di acara itu, Clara, artis lulusan Fakultas Hukum Universitas Indonesia ini membawakan 2 buah lagu berjudul “Sai Anju Ma Au” dan “Jangan Salah Menilai”.

Kepada Clara, ibu Bupati Taput berpesan agar Clara mau ikut mensosialisasikan budaya batak, termasuk kerajinan tangan batak seperti tenunan ulos. Pesan itu disampaikan saat Clara bersama manager yang juga ayahnya, Pengacara senior Jhon SE Panggabean,SH.,MH, diundang makan bersama oleh Bupati Tapanuli Utara, Drs. Nikson Nababan di Rumah Dinasnya.

“Saya sangat senang atas sambutan Bapak dan Ibu Bupati Tapanuli Utara serta masyarakat Tapanuli Utara. Pesan ibu Bupati akan saya laksanakan dengan sepenuh hati,” kata Clara usai diulosi oleh Ibu Bupati Taput.

Di acara “Desember Fair Old & New”, Clara tampil membawakan 2 lagu sekaligus sebelum artis Judika Sihotang tampil. Selain Clara dan Judika, Taput Band turut tampil memriahkan acara tersebut.

Pemerintah Daerah Kabupaten Tapanuli Utara mengadakan acara Desember Old and New yang puncaknya digelar pada malam hari, Kamis (2 Januari 2020) di Stadion Mini Serbaguna Tarutung. Acara tersebut dalam rangka menyambut Perayaan Natal dan Tahun Baru.

Ribuan masyarakat Tapanuli Utara tampak menikmati malam puncak acara itu. Bukan hanya masyarakat Taput, acara itu juga dihadiri warga masyarakat dari daerah lainnya di luar Tapanuli Utara. Selain Bupati Taput dan isteri, tampak hadir di acara itu Wakil Bupati Taput beserta isteri, Sekda Indra Simaremare, Kapolres Taput AKBP Horas M Silaen, Dandim 0201/TU Agus Rony Widodo dan Ketua DPRD Poltak Pakpahan.  (ARP)

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan