“Jakarta Christmas Festival”, Natalnya Warga Jakarta

Jakarta, majalahspektrum.com – PEMBIMAS Kristen Kemenag RI Kanwil DKI Jakarta, Lisa Mulyati, S.Sos, M.Si mengatakan, Jakarta Christmas Festival (JCF) adalah perayaan Natal bagi warga Jakarta.

Acara yang akan digelar pada, Rabu (11/12/2019) di lapangan Banteng, Jakarta Pusat ini bukan hanya dapat dinikmati umat kristiani Jakarta tetapi juga dapat dinikmati oleh umat beragama lainnya.

“Di acara ini, makna Natal bisa dirasakan umat kristiani menengah ke bawah karena akan ada bazar Sembako murah. Kalau biasanya nuansa natal dirasajan di mall-mall, sekarang bisa dirasakan di tempat fasilitas umum,” kata Lisa dalam jumpa pers di halaman Kantor Wilayah Kemenag RI DKI Jakarta, jalan D.I Panjaitan, Jakarta, Rabu (4/12/2019).

Dalam jumpa pers itu, Lisa menyampaikan apresiasinya kepada panitia penyelenggara dan Pemprov DKI Jakarta yang mensupport acara tersebut.

Sementara, Ketua Panitia “Jakarta Christmas Festival”, Pdt, Yohanes Stefanus Tompodung menjelaskan, selain bazar sembako murah, di acara itu juga nantinya akan digelar berbagai macam kegiatan seperti: Pemeriksaan mata gratis, Memberikan nasi bungkus kepada kaum marginal, aneka lomba mulai dari lomba catur hingga lomba peragaan busana natal dan tentunya ibadah natal bersama warga Jakarta.

“Acara ini dimulai dari pagi hingga malam. Pada malam harinya saat ibadah natal akan ada Nada dan Sabda yang dikemas dalam Natal Nusantara dan konser lilin yang melambangkan perdamaian dan kerukunan bagi kota Jakarta,” terang Tompodung.

Adapun yang menjadi tema JCF adalah “Love Jakarta”. Tema itu, kata Tompodung, merupakan selogan perdamaian bagi kota Jakarta.

“Dengan semangat natal ini ingin mewujudkan unat kristiani yang cinta terhadap kota Jakarta yang menjadi tempat tinggalnya. Cinta Kotanya, Cinta Warganya, Cinta Pemerintahnya,” katanya.

Baca Juga: ( Pesan Natal 2019- Berubahlah Lebih Baik dan Produktif )

Jakarta Christmas Festival merupakan kegiatan perayaan natal yang pertama kalinya digelar di lapangan Banteng. Ini merupakan sejarah baru di Jakarta dimana perayaan natal bukan saja diperuntukan bagi warga kristiani Jakarta tetapi bagi seluruh warga. (ARP)

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan